Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA & Biaya Admin 2024

Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA – Bussan Auto Finance atau sering disebut BAF merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pembiayaan motor Yamaha. Dari pembiayaan tersebut menawarkan berbagai macam mode pembayaran, sehingga BAF mampu bersaing dengan mengembangkan lembaga keuangannya.

BAF juga sering dikenal perusahaan leasing yang ada di Indonesia, di mana siap menanggung biaya dari setiap kebutuhan nasabah yang nantinya akan di lunasi oleh pihak leasing dengan cara mencicil. Adanya kemajuan dalam bayar transaksi, BAF mampu menawarkan sistem pembayaran transfer ATM ataupun Mobile Banking.

Salah satu bank bernama BCA sudah bekerja sama dengan BAF untuk memudahkan para nasabah membayar cicilan menggunakan mesin ATM ataupun Mobile Banking dengan memasukkan nomor kontrak kredit. Bagi kalian yang bingung cara bayar BAF lewat ATM BCA, bankir akan memberikan arahan dari tahapan awal hingga akhir secara lengkap.

Ketika mengikuti cara bayar BAF lewat ATM BCA nasabah tidak perlu mendatangi cabang kantor, sehingga akan lebih efisien dan hemat biaya. Tapi, sebelum bayar BAF melalui ATM harus mengikuti syarat dan ketentuan seperti penjelasan yang sudah dirangkum sebagai berikut.

Syarat Bayar BAF Lewat ATM BCA

BAF merupakan sebuah perusahaan lembaga keuangan yang memberikan pelayanan cukup banyak kepada nasabahnya. Di dalam melaksanakan pembiayaan BAF sudah terdaftar di dalam APPI (Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia), Biro Kredit dan diawasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan), sehingga tingkat kepercayaan nasabah tidak diragukan kembali.

Seiring berjalannya waktu BAF mampu melayani pembiayaan mobil, dana syariah, elektronik, furniture dan mesin pertanian. Karena sudah melayani pembiayaan cukup banyak, maka segi pelayanan pembayaran tagihan harus dilengkapi agar meningkatkan kualitas layanannya.

Maka dari itu, sistem pembayaran cicilan BAF saat ini bisa melalui ATM BCA, Mobile Banking. Tidak hanya di ATM BCA saja, bayar BAF lewat BRImo bisa dilakukan dengan memenuhi persyaratan yang telah berlaku. Untuk melancarkan proses pembayaran cicilan bisa lihat syarat bayar BAF ATM BCA dibawah ini.

1. Menjadi Nasabah Bank BCA

Syarat pertama sudah pasti harus menjadi nasabah bank BCA dan mempunyai kartu ATM yang bisa diaksesnya. Apabila menjadi nasabah bank BCA ataupun tidak memiliki kartu ATM, silahkan kalian mendaftarkan dirinya ke cabang bank BCA terdekat.

2. Saldo ATM BCA Mencukupi

Pastikan memiliki saldo di ATM BCA yang cukup membayar nominal cicilan BAF. Jika belum ada saldo pada ATM BCA, silahkan kalian lakukan setor tunai terlebih dahulu lewat ATM terdekat.

3. Persiapkan Nomor Kontrak Kredit BAF

Syarat terakhir paling utama yaitu persiapkan nomor kontrak kredit atau invoice pembayaran cicilan BAF. Nantinya nomor tersebut digunakan untuk membayar cicilan dan dikirimkan ke invoice atas nama nasabah BAF.

Biaya Admin Bayar BAF Lewat ATM BCA

Setiap melakukan transaksi secara online akan mendapatkan biaya tambahan, di mana biaya tersebut akan digunakan untuk biaya penanganan. Apalagi melakukan transaksi di ATM BCA sudah pasti segi keamanan dan kualitas pelayanan sangat baik.

Bayar tagihan BAF melalui ATM BCA merupakan jalan alternatif yang sangat tepat dan mempunyai keuntungan tersendiri. Untuk keuntungan pertama yaitu biaya admin bayar BAF lewat ATM BCA sangat murah sekitar Rp. 7.000. Namun dari nominal biaya admin tersebut dapat berubah-berubah sesuai ketentuan dari kedua pihak.

Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA

Setelah memenuhi persyaratan dan siap membayar biaya admin setiap melakukan transaksi di ATM BCA. Maka masuk ke pembahasan utama yaitu cara bayar BAF lewat ATM BCA yang akan dijelaskan dibawah ini:

1. Datang ATM BCA Terdekat

Pertama-tama kalian harus mendatangi ATM BCA terdekat untuk membayar tagihan BAF. Sebelum berangkat ke ATM BCA, pastikan kembali bahwa kode perusahaan BAF dan nomor kredit sudah diketahui.

2. Masukkan Kartu ATM BCA

masukkan kartu atm bca

Ketika sudah berada di ATM BCA silahkan Masukkan Kartu ATM BCA dan dipastikan mempunyai saldo mencukupi untuk membayar tagihan BAF. Sehingga tidak perlu melakukan setor tunai dikarenakan harus mengikuti cara yang berbeda.

3. Masukkan PIN

masukkan pin atm bca BAF

Setelah memasukkan kartu ATM BC tentu saja harus memasukkan PIN BCA dan jangan sampai salah. Apabila salah memasukkan pin BCA harus konfirmasi ke kantor BCA pusat.

4. Pilih Penarikan Tunai / Transaksi Lainnya

menu penarikan tunai untuk BAF

Pada halaman utama silahkan memilih transaksi Penarikan Tunai / Transaksi Lainnya. Karena menu bayar tagihan BAF hanya tersedia di menu transaksi tagihan.

5. Pilih Transaksi Lainnya

transaksi lainnya atm bca

Untuk bayar cicilan BAF bisa pilih menu Transaksi Lainnya pada bagian pojok kanan bawah. Apabila kurang jelas bisa lihat gambar diatas.

6. Pilih Pembayaran

pembayaran BAF

Setelah pilih menu transaksi lainnya akan terlihat berbagai macam transaksi mulai dari Informasi saldo, penarikan tunai, transfer, ganti PIN dan sebagainya. Untuk bayar cicilan BAF bisa pilih menu Pembayaran.

7. Pilih Lain-Lain

menu pembayaran baf atm bca

Perusahaan BAF belum muncul pada menu transaksi ATM BCA, sehingga harus pilih menu Layar Berikutnya dan pilih Lain-Lain.

8. Masukkan Kode Perusahaan BAF

kode perusahaan BAF BCA

Pada langkah ini sangatlah penting untuk menentukan nomor rekening perusahaan atau kode perusahaan. Untuk kode perusahaan BAF adalah 720021, jika sudah dimasukkan silahkan klik Benar untuk melanjutkan proses bayar cicilan setiap bulannya.

9. Masukkan Nomor Kredit BAF

nomor kontrak BAF

Secara otomatis akan diberikan arahan bahwa harus memasukkan nomor bayar atau Nomor Kredit BAF. Untuk mendapatkan nomor kredit BAF bisa lihat bukti pembiayaan atau disebut invoice.

10. Konfirmasi Pembayaran

konfirmasi pembayaran

Langkah terakhir membayar BAF lewat ATM BCA adalah memastikan nama pelanggan dan nominal cicilan sudah benar. Apabila semua informasi bayar BAF telah sesuai silahkan pilih menu Bayar tunggu proses sampai selesai hingga kertas bukti transaksi keluar.

Kesimpulan

Sekian pembahasan dari kami mengenai Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA, sehingga tidak perlu mendatangi cabang kantor BAF. Demikian informasi kami yang dapat disampaikan, semoga bermanfaat kepada nasabah BAF untuk membayar tagihan kredit dengan mudah.

Sumber Gambar: Youtube Vic Project Continue & Tim bankiir.id