Cara Bayar MNC Play – Berbicara tentang layanan TV dan internet berlangganan, pastinya anda sudah tidak asing lagi dengan MNC Play. MNC Play merupakan stasiun TV Kabel dan Internet berlangganan berbasis fiber optik. Perusahaan ini didirikan pada Januari 2013 yang menjadi bagian dari MNC Media yang berada di bawah naungan MNC Kabel Media.
Sudah hampir 7 tahun MNC Play hadir sebagai penyedia tv kabel dan internet berlangganan. Meskipun sudah cukup lama, akan tetapi popularitasnya tetap terbaik di kelasnya. Hal ini dikarenakan MNC Play selalu memberikan layanan yang memuaskan untuk para penggunanya. Sehingga wajar apabila banyak masyarakat yang menggunakan layanan yang satu ini.
Kemajuan teknologi yang semakin berkembang, membuat MNC Play menjadi pelengkap kebutuhan yang sempurna. Sebagai layanan berlangganan, MNC Play menawarkan tarif yang bervariasi setiap bulannya. Untuk cara bayar MNC Play sendiri terbilang cukup mudah dan cepat. Terdapat banyak cara yang bisa anda lakukan untuk membayar tagihan setiap bulannya.
Cara bayar MNC Play yang paling banyak dilakukan oleh pengguna layanan ini yaitu melalui jaringan ATM. Lantas bagaimana caranya membayar tagihan MNC Play via ATM ? nah, berikut ini bankir akan sajikan informasi tentang cara bayar MNC Play via ATM semua bank. Untuk informasi lebih lengkapnya, silahkan simak ulasan mendalam berikut ini.
Cara Bayar MNC Play via ATM Semua Bank
Meskipun ada banyak cara bayar MNC Play, namun pembayaran via ATM Bank menjadi cara yang banyak di pilih oleh pengguna layanan MNC Play. Nah, bagi anda yang ingin membayar tagihan MNC Play via ATM, namun belum mengetahui caranya, maka inilah saat yang paling tepat untuk mengetahuinya. Adapun cara bayarnya sebagai berikut.
Cara Pembayaran MNC Play via ATM
1. Pembayaran MNC Play via ATM BCA
- Langkah yang pertama silahkan masukkan kartu ke mesin ATM.
- Kemudian, pilih Bahasa dan masukkan PIN.
- Pilih menu ‘Transaksi Lainnya‘.
- Pilih menu ‘Transfer‘.
- Pilih ‘Rekening BCA Virtual Account‘.
- Masukkan kode bayar ‘01023 diikuti dengan 10 digit Nomor ID Pelanggan.
- Periksa kembali data yang anda masukan, jika semuanya sudah benar klik YA.
- Transaksi selesai, simpan struk pembayaran.
2. Pembayaran MNC Play via ATM Mandiri
- Masukkan kartu ATM ke mesin ATM.
- Masukkan PIN ATM anda.
- Pilih menu ‘Bayar/Beli’.
- Pilih menu ‘Lainnya‘.
- Pilih kembali menu ‘Lainnya‘ .
- Kemudian, pilih menu ‘Multipayment‘.
- Masukkan kode perusahaan ‘70014‘, lalu tekan ‘Benar‘.
- Masukkan kode ‘70014 + angka 3 + 10 digit ID Pelanggan‘, (Contoh : 7001431092736547).
- Lalu, tekan ‘Benar‘.
- Pastikan data yang dimasukkan sudah benar, jika sudah silahkan klik angka 1, lalu pilih YA untuk melanjutkan.
- Selesai, simpan struk pembayaran.
3. Pembayaran MNC Play via ATM BRI
- Pertama silahkan masukkan kartu ATM ke mesin ATM.
- Pilih ‘Bahasa Indonesia‘ dan masukkan PIN.
- Kemudian, pilih menu ‘Transaksi Lainnya‘.
- Pilih menu ‘Pembayaran‘.
- Pilih menu ‘Lainnya‘.
- Pilih ‘BRIVA‘.
- Masukkan kode 887883 diikuti dengan 10 digit ID Pelanggan (Contoh : 8878830123456789).
- Konfirmasi pembayaran.
- Pembayaran selesai, silahkan simpan struk pembayaran.
4. Pembayaran MNC Play via ATM BNI
- Masukkan kartu ATM dan PIN anda.
- Pilih menu ‘Transaksi Lainnya‘.
- Pilih menu ‘Transfer“.
- Masukkan kode 829399 + 10 digit ID Pelanggan.
- Masukkan total tagihan yang harus dibayar.
- Pastikan data yang muncul sudah benar, jika sudah klik YA.
- Selesai, silahkan simpan struk sebagai bukti pembayaran.
5. Pembayaran MNC Play via ATM Danamon
- Masukkan Kartu dan PIN ATM anda.
- Pilih menu ‘Pembayaran‘.
- Pilih menu ‘Pajak/TV/Lainnya‘.
- Pilih ‘TV Prabayar‘
- Pilih ‘MNC Play‘.
- Masukkan 10 digit nomor ID Pelanggan.
- Pastikan data tagihan semuanya sudah benar, jika sudah klik YA.
- Transaksi selesai, silahkan simpan struk ATM.
6. Pembayaran MNC Play via ATM Permata
- Masukkan kartu ATM.
- Pilih ‘Bahasa Indonesia‘.
- Masukkan PIN ATM.
- Pilih menu ‘Transaksi Lainnya‘.
- Pilih ‘Transfer‘.
- Pilih ‘Rekening NSB lain‘.
- Masukkan kode 862503 + nomor ID Pelanggan.
- Masukkan nominal pembayaran, lalu tekan Benar.
- Pilih rekening sumber dana anda.
- Pastikan data yang dimasukkan sudah benar, lalu tekan YA.
- Pembayaran selesai, simpan struk bukti pembayaran.
7. Pembayaran MNC Play via ATM Sinarmas
- Masukkan Kartu ATM dan PIN.
- Pilih menu ‘Pembayaran‘.
- Pilih menu ‘TV Kabel/Internet‘.
- Pilih ‘Berikutnya‘.
- Pilih ‘MNC Playmedia‘.
- Masukkan 10 digit ID Pelanggan.
- Pada menu konfirmasi, akan ditampilkan hasil inquiry, jika semuanya sudah benar, klik YA.
- Transaksi selesai, silahkan simpan struk pembayaran.
8. Pembayaran MNC Play via ATM Cimb Niaga
- Masukkan kartu ATM.
- Pilih bahasa dan masukkan PIN.
- Pilih menu ‘Pembayaran‘.
- Pilih menu ‘Lanjut‘.
- Pilih ‘Virtual Account‘.
- Masukkan kode 591903 + nomor ID Pelanggan.
- Konfirmasi pembayaran.
- Selesai, silahkan simpan struk sebagai bukti pembayaran.
9. Pembayaran MNC Play via ATM Maybank
- Langkah yang pertama silahkan masukkan kartu ATM ke mesin ATM.
- Pilih ‘Bahasa Indonesia‘.
- Masukkan PIN ATM anda.
- Pilih menu ‘Pembayaran/Top up Pulsa‘.
- Pilih ‘Virtual Account‘.
- Pastikan semua data yang dimasukkan sudah benar. jika sudah klik YA.
- Transaksi selesai, silahkan simpan struk ATM.
Itulah beberapa cara bayar MNC Play yang dapat bankiir.id sajikan untuk anda semuanya. Dengan cara-cara di atas, anda akan dengan mudah melakukan pembayaran. Sebagai informasi tambahan silahkan cek artikel kami sebelumnya tentang kode bank Indonesia. Semoga informasi di atas bermanfaat.