Cara Cek Sisa Angsuran KUR BRI – Siapa tidak kenal Bank Rakyat Indonesia (BRI)? Menjadi salah satu bank terbaik di Indonesia, menjadikan BRI selalu memberikan layanan terbaik pula kepada setiap nasabahnya.
Hal itu dibuktikan dengan hadirnya berbagai layanan fasilitas, produk tabungan, produk pinjaman dan lain sebagainya. Nah KUR (Kredit Usaha Rakyat) BRI menjadi salah satu produk yang banyak digunakan oleh nasabah.
Karena di KUR BRI inilah nantinya Anda mendapatkan pinjaman besar dengan angsuran murah dan tenor yang cukup panjang. terkait angsuran dan tenor sudah pernah kami bahas di pembahasan tabel KUR BRI terbaru.
Setelah berhasil mengajukan pinjaman KUR BRI, maka Anda perlu bayar angsuran KUR BRI sampai tenor dipilih selesai. Nah membahas KUR BRI, bagi Anda yang lupa sisa angsuran ke berapa? Kami akan informasikan cara mengeceknya.
Cara Cek Sisa Angsuran KUR BRI
Terkait cara mengecek sisa angsuran atau tagihan KUR BRI sendiri bisa dikatakan cukup banyak metode yang bisa digunakan. Baik itu melalui pengecekan secara offline maupun online lewat HP. Dan bagi Anda yang belum tahu caranya, bisa simak pembahasan berikut ini:
1. Cek Sisa Angsuran KUR BRI Lewat ATM
Cara mengetahui sisa angsuran KUR BRI pertama yaitu melalui ATM BRI terdekat dengan lokasi Anda berada. Ini langkahnya:
- Silakan datang ke gerai ATM BRI terdekat.
- Masukkan kartu debet ke mesin ATM.
- Lanjut pilih bahasa dan masukkan PIN ATM BRI.
- Lalu tekan menu “Transaksi Lain” > “Pembayaran”.
- Kemudian pilih dan tekan “Angsuran Pinjaman”.
- Lanjut input Nomor CIF / kontrak KUR BRI dan tekan “Benar”.
- Otomatis sisa angsuran KUR BRI Anda akan diperlihatkan.
2. Mengecek Sisa Angsuran KUR BRI Lewat Kantor Cabang
Cara berikutnya cek sisa angsuran KUR yaitu secara offline dengan datang langsung ke kantor cabang bank terdekat.
- Siapkan buku rekening, ATM dan nomor kontrak KUR BRI.
- Kemudian datangi kantor cabang BRI terdekat.
- Ambil nomor antrean dan tunggu sampai dipanggil.
- Tiba giliran Anda dipanggil CS, sampaikan kepentingannya.
- Jangan lupa serahkan juga syarat dokumen diperlukan.
- Otomatis CS akan cek sisa angsuran KUR BRI dan jika selesai akan memberi tahu Anda.
3. Cek Sisa Angsuran KUR BRI Hitung Manual
Masih dengan cara cek sisa tagihan KUR BRI secara offline yaitu dengan hitung secara manual. Untuk cara hitung manual saat debitur/nasabah masih mengingat berapa kali bayar angsuran.
- Total KUR BRI (plafon+bunga) = Angsuran Bulanan x Tenor Angsuran.
- Total angsuran KUR BRI sudah dibayar = Angsuran Bulanan x Jumlah Bulan Terlewat.
- Sisa angsuran KUR BRI = Total KUR BRI – Total Angsuran Sudah Terbayar.
Contoh :
- Total KUR BRI = Rp 2.000.000 x 36 = Rp 72.000.000
- Total terbayar = Rp 2.000.000 x 10 = Rp 20.000.000
- Sisa angsuran KUR BRI = Rp 72.000.000 – Rp 20.000.000 = Rp 52.000.000
4. Mengecek Sisa Angsuran KUR BRI Lewat BRImo
Selain cara offline di atas, Anda juga bisa lakukan cek sisa angsuran BRI secara online lewat HP melalui aplikasi BRImo.
- Silakan buka dan login di aplikasi BRImo.
- Klik opsi menu “Lainnya”.
- Scroll dan temukan menu “Pinjaman BRI”.
- Lalu tinggal klik “Lihat Detail” otomatis sisa angsuran muncul.
5. Cek Sisa Angsuran KUR BRI Lewat Internet Banking
Kemudian cara online lain untuk mengetahui sisa angsuran KUR BRI yaitu melalui layanan Internet Banking. Caranya cek sisa pinjaman KUR ini tidak kalah mudah dengan cara di atas.
- Siapkan perangkat smartphone, laptop dan PC.
- Jika sudah buka browser dan masuk ke laman ib.bri.co.id.
- Input user ID, password, dan validation.
- Kemudian klik menu “Rekening” > “Rincian Pinjaman”.
- Otomatis informasi pinjaman dan sisa angsuran KUR BRI ditampilkan.
6. Mengecek Sisa Angsuran KUR BRI Lewat SMS Banking
Selain layanan Mobile Banking dan Internet Banking di atas, Anda juga bisa cek sisa angsuran KUR BRI lewat layanan SMS Banking. Ini cara cek sisa angsuran pinjamannya.
- Silakan buka menu pesan / SMS di HP.
- Lalu ketik formatnya:
BRI (spasi) BS (spasi) nama#nomorkartukredit#tanggallahir#email.
- Setelah itu tinggal kirim ke 99333.
- terakhir tunggu sampai dapatkan SMS balasan terkait angsuran tagihan, tanggal jatuh tempo dan nominal sisa.
7. Cek Sisa Angsuran KUR BRI Lewat Email
Masih secara online lewat HP, Anda juga bisa cek sisa angsuran pinjaman KUR BRI lewat email. Cukup simpel dan praktis dengan metode ini.
Di mana nantinya pengecekan angsuran KUR BRI dilakukan dengan kirim email ke alamat callbri@bri.co.id.
- Silakan masuk aplikasi gmail di HP.
- Tuliskan nomor rekening beserta nama Anda.
- Kirim ke email callbri@bri.co.id.
- Kemudian tunggu balasan nominal sisa angsuran Anda.
8. Mengecek Sisa Angsuran KUR BRI Call Center
Beberapa cara di atas memanglah sangat mudah untuk digunakan mengetahui sisa angsuran pinajam KUR BRI. Namun cara ini juga tidak kalah mudahnya, di mana Anda bisa cek sisa angsuran hanya dengan menghubungi call center BRI.
- Silakan buka menu telepon di HP Anda.
- Lalu masuk dial / nomor call center 14017 atau 1500017.
- Setelah terhubung dengan petugas, sampaikan kepentingan Anda yaitu ingin cek sisa angsuran KUR BRI.
- Otomatis Anda akan dibantu untuk mengetahuinya.
Jangan lupa untuk siapkan nomor kontrak terlebih dahulu, karena petugas akan menanyakannya.
Akhir Kata
Selain cara cek sisa pinjaman KUR BRI di atas, cara tersebut juga bisa digunakan untuk melakukan cek sisa angsuran KPR BRI (Kredit Pemilikan Rumah). Sehingga itu memudahkan bagi para nasabah BRI yang ambil KUR atau KPR untuk tahu sisa angsuran.
Melihat beberapa cara atau metode untuk bisa cek sisa angsuran Kredit Usaha Rakyat BRI di atas, membuat nasabah atau debitur banyak pilihan. Selain itu cara-cara cek sisa angsuran pinjaman di atas juga sangat mudah untuk dilakukan.
Mungkin demikian pembahasan terkait cara cek sisa pinjaman KUR BRI yang dapat bankiir.id sajikan. Semoga dengan adanya pembahasan terkait cara cek sisa angsuran KUR di atas bisa bermanfaat untuk semua yang membutuhkan.
Sumber gambar: Google