35 Cara Top Up GOPAY Lewat ATM Bank 2024 : Biaya & Minimal

Cara Top Up GOPAY Lewat ATM Bank – GOPAY merupakan salah satu fasilitas yang tersedia di dalam aplikasi GOJEK Indonesia. Agar bisa menggunakan fitur tersebut, kalian perlu mengisi saldo GOPAY minimal 10.000 rupiah.

Nah, berbicara soal GOPAY, beberapa dari kalian mungkin belum tahu seperti apa cara isi ulang saldo GOPAY lewat ATM Bank. Oleh karena itu, melalui artikel berikut kami akan menjelaskan informasi tersebut secara jelas dan lengkap.

Top Up GOPAY pastinya perlu dilakukan, khususnya bagi kalian yang sering menggunakan jasa GOJEK maupun GO-FOOD. Disamping itu, jika sering menggunakan GOPAY sebagai metode pembayaran, kalian berkesempatan mendapat bonus menarik dari layanan GOJEK Indonsia.

Kemudian saldo GOPAY juga bisa digunakan untuk membayar tagihan bulanan seperti PDAM, Listrik Pascabayar, Pulsa, Paket Data dan lain sebagainya. Agar bisa menggunakan layanan tersebut kalian hanya perlu mendownload serta melakukan registrasi di aplikasi GOJEK.

Cara Top Up GOPAY Lewat ATM Bank Lengkap Dengan Biaya dan Minimal Transaksi

Cara Top Up GOPAY Lewat ATM Bank Lengkap Dengan Biaya dan Minimal Transaksi

Aplikasi GOJEK sendiri tersedia Gratis di Google Play Store maupun Apps Store. Nah, daripada berlama-lama, lebih baik langsung saja kalian simak inti pembahasan dari artikel ini, yaitu tata cara isi ulang saldo GOPAY lewat ATM Bank dibawah ini. Kami juga memiliki informasi tambahan seputar biaya dan juga minimal transaksi Top Up GOPAY.

Cara Top Up GOPAY Lewat ATM Bank

Untuk melakukan Top Up GOPAY kalian bisa memanfaatkan fasilitas ATM Bank. Nah, sesuai janji kami diatas, berikut adalah tata cara melakukan isi ulang saldo GOPAY lewat ATM Bank :

ATM Bank Mandiri

ATM Bank Mandiri 1
  1. Datang ke ATM Mandiri terdekat.
  2. Masukkan kartu dan pilih Bahasa Indonesia.
  3. Input 6 digit PIN ATM.
  4. Setelah itu tekan menu Bayar / Beli -> Lainnya.
  5. Lalu tekan Lainnya -> Select e-Commerce.
  6. Masukkan kode transfer GOPAY untuk Bank Mandiri, yaitu 60737.
  7. Masukkan juga nomor HP yang terdaftar di layanan GOPAY / GOJEK.
  8. Tentukan nominal Top Up.
  9. Tekan 1 untuk konfirmasi transaksi.
  10. Selesai.

ATM Bank BCA

ATM Bank BCA 1
  1. Kunjungi ATM BCA terdekat.
  2. Lalu masukkan kartu dan PIN ATM.
  3. Tekan menu Transfer -> Ke Rek BCA Virtual Account.
  4. Setelah itu masukkan kode transfer (70001) diikuti nomor HP GOPAY kalian. Contoh : 70001085694980xxx.
  5. Lalu masukkan nominal Top Up yang diinginkan.
  6. Terakhir, periksa data transaksi dan tekan YA / OK jika semuai sudah sesuai.

ATM Bank BNI

ATM Bank BNI 1
  1. Masukkan kartu ATM BNI pada slot yang tersedia.
  2. Lalu input PIN ATM.
  3. Pada tampilan utama klik Menu Lain -> Pembayaran.
  4. Lalu tekan Menu Berikutnya -> Pembayaran Lain-Lain.
  5. Masukkan kode perusahaan GOJEK untuk BNI, yaitu 9003.
  6. Di belakang kode perusahaan kalian masukkan nomor HP yang tertera di layanan GOJEK / GOPAY.
  7. Masukkan jumlah saldo yang akan dikirim ke rekening GOPAY.
  8. Periksa tampilan Konfirmasi dan tekan YA jika sudah benar.
  9. Selesai.

ATM Bank BRI

ATM Bank BRI 1
  1. Masukkan kartu serta PIN ATM BRI.
  2. Pilih Transaksi Lainnya -> Pembelian.
  3. Tekan menu Top Up GOPAY pada tampilan selanjtunya.
  4. Setelah itu masukkan kode instansi GOJEK (301341) dan nomor HP kalian.
  5. Kemudian input jumlah Top Up GOPAY.
  6. Terakhir, tekan YA / OK pada tampilan Konfirmasi.

Cara Top Up GOPAY Melalui Aplikasi Mobile Banking

Selain lewat ATM Bank, proses Top Up GOPAY juga bisa dilakukan lewat layanan mBanking. Namun, sebelum melakukannya pastikan kalian sudah mengaktifkan fitur tersebut pada smartphone. Jika sudah, silahkan ikuti langkah-langkah berikut untuk mengisi ulang saldo GOPAY lewat mBanking :

Mandiri Online

Lewat Mandiri Online 2
  1. Login ke aplikasi Mandiri Online.
  2. Tap menu Bayar -> Buat Pembayaran Baru.
  3. Lalu pilih menu Multipayment.
  4. Pada kolom penyedia jasa silahkan pilih GOPAY Customer.
  5. Masukkan nomor HP yang terdaftar di layanan GOJEK.
  6. Masukkan juga nominal Top Up.
  7. Tap konfirmasi pada tampilan selanjutnya.
  8. Terakhir, input mPIN Mandiri Online untuk menyelesaikan transaksi.

BCA Mobile

Lewat BCA Mobile 1
  1. Buka aplikasi BCA Mobile.
  2. Lalu tap menu m-BCA dan masukkan kode akses.
  3. Setelah itu pilih m-Transfer -> Transfer Ke Rek BCA Virtual Account.
  4. Sekarang masukkan kode transfer GOPAY dan nomor HP kalian. Contoh : 70001082299115xxx.
  5. Tentukan jumlah Top Up.
  6. Masukkan mPIN BCA Mobile.
  7. Proses isi ulang saldo GOPAY Lewat BCA Mobile telah berhasil.

BNI Mobile

Lewat BNI Mobile 1
  1. Masuk ke layanan mBanking BNI.
  2. Tap menu Pembelian -> Top Up GOPAY ->GOPAY Customer.
  3. Lalu input kode transfer + nomor Ponsel.
  4. Masukkan juga jumlah saldo yang akan di transfer ke GOPAY.
  5. Ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.

BRI Mobile

Lewat BRI Mobile 1
  1. Buka aplikasi BRI Mobile.
  2. Masukkan password pada kolom yang tersedia.
  3. Tap menu Isi Ulang -> GOPAY -> Jenis Transaksi -> 301341 Customer.
  4. Selanjuntya masukkan nomor HP dan nominal isi ulang.
  5. Masukkan PIN Verfikasi yang dikirim via SMS.
  6. Selesai.

Biaya & Minimal Top Up Saldo GOPAY

Biaya dan Minimal Top Up Saldo Gopay

Selain informasi tentang tata cara melakukan Top Up GOPAY lewat ATM dan Mobile Banking, kami masih mempunyai informasi lainnya. Ya, beberapa dari kalian mungkin ada yang belum tahu mengenai jumlah minimal Top Up GOPAY.

Jadi, kalian hanya bisa transfer saldo ke rekening GOPAY minimal 10.000 rupiah, khusus untuk pengguna rekening Mandiri, minimal Top Up adalah 15.000 rupiah. Selain itu, saat melakukan Top Up GOPAY lewat ATM dan mBanking kalian akan dikenai biaya transaksi sebesar 1.000 rupiah.

FAQ

Apa Itu Top Up GOPAY ?

Suatu transaksi pengisian ulang saldo GOPAY agar bisa tetap digunakan untuk pembayaran virtual.

Berapa Kode Transfer GOPAY untuk Rekening Mandiri ?

60737. Sedangkan untuk kode transfer ke rekening Bank lain telah kami sajikan diatas.

Berapa Biaya Admin Setiap Kali Transaksi ?

Rp. 1.000 untuk metode pembayaran lewat ATM dan Mobile Banking.

Berapa Minimal Isi Ulang Saldo GOPAY ?

Rp. 10.000. Khusus untuk Bank Mandiri hanya bisa melakukan Top Up diatas Rp. 15.000.

Itu dia tata cara isi ulang saldo GOPAY lewat ATM dan Mobile Banking yang berhasil bankiir.id sajikan untuk kalian. Kemudian sama seperti proses TOP UP OVO, untuk Top Up saldo GOPAY kalian juga akan dikenai biaya transaksi sebesar 1.000 rupiah. Sedangkan untuk minimal transaksi, GOPAY memiliki ketentuan sejumlah 10.000 rupiah. Khusus untuk nasabah Bank Mandiri, minimal transfer saldo ke GOPAY adalah 15.000 rupiah.