Cara Top Up GoPay Pakai SeaBank – Belum lama ini Sea Grup selaku induk Perusahaan dari Shopee telah merilis layanan baru bernama SeaBank. Bagi yang belum tahu, SeaBank merupakan produk Bank Digital yang siap memudahkan kalian dalam melakukan berbagai macam transaksi.
Jadi, SeaBank ini menawarkan banyak fitur transaksi di dalamnya, antara lain transfer sesama, antar Bank Online hingga proses pengisian saldo dari berbagai jenis Dompet Digital (eWallet). Nah, bicara soal eWallet mungkin banyak dari kalian yang menjadi pengguna layanan GoPay.
Dompet Digital dari PT Gojek Indonesia ini memang menjadi pilihan banyak orang, khususnya para muda-mudi yang ingin merasa lebih mudah dan praktis dalam melakukan pembayaran. Namun GoPay hanya bisa berfungsi sebagai alat pembayaran apabila ada saldo di dalamnya.
Nah, jika saldo GoPay tidak cukup atau sudah limit, sekarang kalian bisa memanfaatkan layanan SeaBank untuk melakukan Top Up GoPay. Penasaran seperti cara melakukannya? Temukan jawaban selengkapnya dibawah ini lengkap dengan ketentuan biaya admin hingga batas transaksi.
Cara Top Up GoPay Pakai SeaBank
Sebelum kami jelaskan lebih lanjut, perlu diketahui bahwa cara isi GoPay pakai SeaBank tentu hanya berlaku bagi pengguna GoPay yang sudah mempunyai akun SeaBank. Bagi yang belum punya kalian bisa MEMBUAT REKENING SEABANK dengan cara mengikuti instruksi dari aplikasinya.
Sementara itu, ketika sudah punya rekening SeaBank kalian masih harus MENABUNG DI SEABANK agar layanan tersebut bisa dipakai untuk melakukan transaksi isi saldo GoPay. Setelah semuanya siap, sekarang silahkan ikuti tata cara dibawah ini untuk isi GoPay pakai SeaBank :
1. Jalankan Aplikasi SeaBank
Langkah pertama silahkan buka dan login ke aplikasi SeaBank.
2. Ketuk Menu Transfer
Pada halaman awal langsung saja ketuk menu Transfer.
3. Klik eWallet
Kemudian untuk jenis transfer kalian pilih saja ke eWallet (Dompet Digital).
4. Pilih GoPay
Setelah itu akan muncul dari bawah berisi beberapa pilihan layanan Dompet Digital. Disini langsung saja klik GoPay.
5. Input Nomor GoPay
Selanjutnya masukkan nomor HP kalian yang sudah terdaftar di akun GoPay.
6. Masukkan Nominal Top Up
Lalu input jumlah Top Up sesuai keinginan.
7. Klik Konfirmasi
Jika sudah, sekarang periksa data pembayaran mulai dari nama pelanggan, nomor dan nominal Top Up GoPay sudah benar. Selanjutnya klik Konfirmasi diikuti dengan memasukkan PIN SeaBank sebagai tahap akhir.
8. Top Up GoPay Berhasil
Terakhir, di layar smartphone akan muncul notifikasi bertuliskan Transaksi Berhasil. Artinya sampai disini proses isi saldo GoPay Pakai SeaBank telah berhasil.
Limit Top Up GoPay Pakai SeaBank
Kemudian sampai disini kalian juga perlu tahu bahwa SeaBank menerapkan ketentuan terkait batas transaksi Top Up GoPay. Masing-masing pengguna GoPay hanya bisa melakukan pengisian saldo pakai SeaBank mulai dari Rp. 10.000 hingga Rp. 10.000.000.
Sebenarnya ketentuan seperti itu tidak hanya berlaku untuk pengisian saldo GoPay, akan tetapi SeaBank juga menerapkan limit yang sama untuk TOP UP SHOPEEPAY, OVO dan layanan eWallet lainnya.
Biaya Admin Isi GoPay Lewat SeaBank
Sesuai janji diatas, berikut ini kami juga punya informasi seputar ketentuan biaya admin dari transaksi tersebut. Jadi, ketika melakukan Top Up GoPay pakai SeaBank, kalian tidak akan dibebani tarif layanan sepeserpun alias gratis. Dengan demikian, kalian bisa tetap melakukan Top Up ketika saldo SeaBank hanya tersisa Rp. 10.000 saja.
Akhir Kata
Itu saja informasi dari bankiir.id mengenai tata cara isi GoPay pakai SeaBank. Diatas kami juga menjelaskan bahwa SeaBank mempunyai peraturan sendiri mengenai batas minimal dan maksimal isi GoPay. Selain itu, untuk urusan tarif layanan, baik GoPay maupun SeaBank sama sekali tidak menerapkan biaya tambahan dalam apapun pada pengguna.