Kode Bank Neo Commerce – Seperti sudah diketahui, jika setiap bank di Indonesia baik bank konvensional maupun bank syariah akan memiliki sebuah kode bank yang berbeda satu sama lain. Dengan begitu, tentu saja banyak dari nasabah bank tidak hafal semua kode bank yang ada.
Kegunaan kode bank ini sendiri berfungsi sebagai tanda pengenal saat Anda melakukan transfer beda bank dari sebuah mesin ATM. Nantinya kode bank akan dimasukkan sebelum Anda memasukkan nomor rekening tujuan bank lain ketika melakukan transfer.
Kode bank nantinya hanya digunakan atau dimasukkan pada saat Anda melakukan transfer beda bank melalui mesin ATM saja. Ketika Anda transfer ke bank lain melalui layanan seperti Mobile Banking maka tidak perlu memasukkan kode bank dan hanya pilih banknya saja.
Mengenai kode bank tersebut, pada pembahasan kali ini kami bankiir.id akan sajikan informasi mengenai salah satu kode bank yang ada. Di mana yang akan kami sajikan yaitu mengenai kode Bank Neo Commerce (BNC), lebih jelasnya bisa simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Sekilas Tentang Bank Neo Commerce
Selain mengetahui kode banknya, maka Anda juga perlu mengetahui sedikit sekilas tentang Bank Neo Commerce. Di mana Bank Neo Commerce merupakan perusahaan publik yang bergerak dibidang perbankan yang bermarkas di Jakarta.
Perusahaan ini didirikan pada tahun 1989 dengan nama sebelumnya Bank Yudha Bhakti. Kemudian seiring bertambahnya waktu berubah menjadi Bank Neo Commerce yang beralih menjadi bank digital. Pada bank digital inilah nantinya nasabah banyak keuntungan yang didapat.
Seperti misalnya pembukaan rekening Neo Bank sudah bisa dilakukan secara online, melakukan transfer uang tanpa dikenai biaya admin, bisa mendapatkan uang dari Neo Bank dan masih banyak keuntungan lain yang didapat oleh pengguna Neo+ Plus.
Untuk cara mendapatkan uang lewat Neo Bank sendiri ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Antara lainnya seperti membagikan kode referral, klaim kupon experience dan voucher harian atau dari bunga yang didapat dari saldo rekening Neo Now dalam seharinya.
Apa Itu Kode Bank
Sebelum lanjut ke pembahasan mengenai kode bank Neo+ Plus di atas, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu pengertian apa itu kode bank. Sebenarnya sudah disinggung diatas mengenai apa itu penjelasan dari kode bank yang merupakan sebuah identitas bank.
Yang mana kode bank sendiri adalah 3 digit perpaduan angka yang harus dimasukkan saat transfer ke beda bank melalui mesin ATM. Tanpa memasukkan kode bank saat transfer ke bank lain melalui ATM maka transaksi kirim uang antar rekening tidak akan berhasil.
Kode Bank Neo Commerce
Kembali ke pembahasan utama mengenai apa itu kode Bank Neo Commerce, pastinya banyak dari nasabah bank yang belum mengetahuinya. Apalagi bagi nasabah bank yang ingin lakukan transfer beda bank dengan tujuan rekening Bank Neo Commerce (BNC).
Di mana kode Bank Neo Commerce sendiri adalah 490, ini jelas berbeda dengan kode bank lain yang ada. Jadi saat ingin transfer uang ke rekening Neo+ Bank dari rekening lain perlu memasukkan 3 digit kode bank ini didepan nomor rekening Neo Bank tujuan.
Cara Memasukkan Kode Bank Neo Commerce
Bagi Anda yang masih bingung mengenai cara atau memasukkan kode bank Neo saat melakukan transfer uang beda bank melalui mesin ATM. Berikut ini juga akan kami sajikan bagaimana cara memasukkan atau melakukan transfer beda bank dengan tujuan rekening Bank Neo Commerce.
Kali ini akan kami beri contoh transfer beda bank dari rekening maupun ATM Mandiri dengan tujuan rekening Neo+ Bank.
- Pertama datang ke ATM Mandiri terdekat.
- Jika sudah maka lanjut masukkan kartu ATM ke mesin ATM.
- Lanjut dengan pilih bahasa, pilih “Bahasa Indonesia” agar mudah dipahami.
- Setelah itu memasukkan 6 digit PIN ATM Mandiri dan pastikan jangan sampai salah 3 kali dalam memasukkan pin agar tidak terblokir.
- Pada layar mesin ATM akan memunculkan pilihan menu utama. Bagian ini silakan pilih dan tekan “Transaksi Lainnya”.
- Kemudian pilih dan tekan menu “Transfer”.
- Setelah itu tekan dibagian “Antar Bank Online”.
- Berikutnya memasukkan “kode Bank Neo Commerce + Nomor Rekening Tujuan Bank Neo Commerce”, lalu tekan “Benar”.
Contoh : 490123456789xx
- Dilanjut dengan masukkan nomor referensi, pada bagian ini sifatnya opsional atau bisa kosongkan atau diisi.
- Setelah itu lanjut masukkan nominal transfer lalu tekan “Benar”.
- Pada layar mesin ATM muncul informasi terkait transfer ke rekening Bank Neo Commerce.
- Silakan cek dan konfirmasi, setelah semua sesuai maka tekan “Ya” guna menyelesaikan transaksi kirim uang.
- Dengan begitu proses transfer dari rekening bank lain ke rekening Bank Neo Commerce telah berhasil.
- Mesin ATM akan keluar struk sebagai bukti tanda transaksi kirim uang antar bank.
Catatan : Selain mengetahui dan memasukkan kode bank di atas, Anda juga bisa mengetahui 3 digit kode bank dari menu-menu di mesin ATM.
Akhir Kata
Demikian kiranya pembahasan terkait apa itu kode Bank Neo Commerce yang dapat bankiir.id sajikan beserta informasi terkait lainnya. Semoga dengan adanya pembahasan terkait kode bank di atas bisa bermanfaat dan berguna bagi semua yang membutuhkan.