Kode Transfer BCA ke OVO – OVO saat ini menjadi sistem pembayaran non tunai yang cukup populer. OVO memang mudahkan kita dalam melakukan pembayaran di super market, GO-FOOD hingga bayar bensin.
Untuk menggunakan fitur tersebut tentu kita wajib memiliki saldo di dalamnya. Nah, sekarang top up OVO bisa di transfer melalui rekening BCA. Proses ini juga memerlukan yang namanya kode transfer BCA ke OVO. Penasaran ?
Perlu diketahui, kode transfer disini tentu berbeda dengan kode transfer untuk kirim uang antar bank online. Kode tersebut digunakan untuk transfer Virtual Account BCA. Selain itu, untuk transfer dari rekening BCA ke OVO juga memiliki jumlah minimal.
Minimal transfer dari BCA ke OVO adalah 20.000 rupiah. Selain itu, transaksi diatas juga bisa dilakukan melalui layanan BCA Mobile dan Internet Banking BCA. Dengan catatan sudah melakukan aktivasi pada kedua layanan tersebut.
Kode Transfer BCA ke OVO : Langkah-langkah Transfer
Sampai disini tentu kalian penasaran mengenai berapa kode transfer BCA ke OVO. Baiklah, untuk itu langsung saja kita simak penjelasan lengkapnya pada ulasan dibawah ini. Disamping itu kami juga akan menjelaskan tata cara transfer saldo OVO dari rekening BCA.
Kode Transfer BCA ke OVO
Kode transfer disini juga berbeda dengan kode Bank yang berjumlah tiga digit dan digunakan untuk transfer antar rekening. Sedangkan kode yang akan kami bahas adalah nomor perusahaan dari OVO, yaitu 39358. Nomor tersebut digunakan untuk transfer atau top up saldo OVO melalui rekening BCA. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut :
Cara Isi Saldo OVO via Rekening BCA
Lewat ATM BCA
- Kunjungi mesin ATM BCA.
- Masukkan kartu dan nomor PIN.
- Pada menu utama silahkan pilih Transaksi Lain -> Transfer.
- Lalu tekan Ke Rek BCA Virtual Account.
- Kemudian masukkan kode transfer + nomor HP kalian.
- Contoh : 39358ob22991158xx kemudian tekan Benar.
- Setelah itu tulis nominal transfer ( minimal 20.000 ) dan pilih Benar.
- Periksa kembali rincian transaksi, seperti nama, jumlah transfer dan pastikan nama perusahaan adalah OVO.
- Jika sudah sesuai silahkan tekan YA.
- Transaksi selesai. Butki transfer saldo OVO akan keluar dari mesin.
Lewat BCA Mobile
- Jalankan aplikasi BCA Mobile.
- Lakukan Login menggunakan akun yang sudah terdaftar.
- Setelah itu tap menu mTransfer -> BCA Virtual Account.
- Kemudian tulis kode perusahaan + nomor telepon kalian dan klik OK.
- Selanjutnya silahkan pilih Send.
- Pada layar akan muncul informasi pemilik akun. Jika sudah benar, pilih OK.
- Masukkan jumlah saldo yang akan di transfer ke OVO.
- Terakhir, masukkan kode mPIN BCA lalu tap OK.
- Proses transfer saldo BCA ke OVO telah berhasil.
Lewat Internet Banking BCA
- Buka tab browser pada smartphone, PC atau laptop.
- Kemudian masukkan username dan password untuk Login.
- Setelah itu klik menu Transfer Dana -> Transfer ke BCA Virtual Account.
- Masukkan 17 digit nomor Virtual Account ( kode transfer OVO + nomor HP ).
- Selanjutnya masukkan jumlah saldo yang akan di transfer dan klik Lanjutkan.
- Tekan angka 1 untuk mengaktifkan kode keyBCA.
- Salin kode yang diperoleh pada kolom keyBCA APPLI 1 dan klik Kirim.
- Terakhir sistem akan mengirimkan notifikasi berupa status transaksi telah berhasil.
Setelah menyimak ulasan diatas, kalian bisa melakukan top up saldo OVO dengan mudah. Apalagi bagi kalian nasabah BCA yang sudah mengaktifkan layanan mBanking dan Internet Banking BCA, proses transfer saldo OVO bisa dilakukan dirumah melalui smartphone atau PC. Praktis bukan ?