Tanggal Potongan Biaya Admin Bank – Kini memiliki rekening atau membuka rekening bank mungkin menjadi salah satu kebutuhan, apalagi di era globalisasi ini berbagai transaksi bisa dilakukan dengan rekening bank. Salah satunya seperti menerima gaji, menabung, investasi atau bertransaksi.
Setelah berhasil menjadi nasabah bank, nantinya Anda bisa menikmati berbagai layanan mulai dari transfer, tarik tunai, bayar tagihan dan masih banyak lainnya. Nah dalam penggunaan layanan tersebutlah pihak bank membutuhkan biaya operasional untuk layanan yang tersedia.
Dengan hal itulah ada yang namanya biaya admin atau administrasi yang dibebankan kepada nasabah setiap bank. Nantinya biaya admin ini akan diambil oleh pihak bank setiap bulan sekali dan di awal pembuatan rekening nasabah sudah menyetujui persyaratan ketentuan ini.
Terkait biaya admin bank ini setiap bank akan memberlakukan ketentuan yang berbeda satu sama lain besarannya, selain itu besaran juga akan berdasarkan jenis tabungan yang digunakan. Namun apakah Anda tahu tanggal potongan biaya admin bank tersebut?.
Tanggal Potongan Biaya Admin Bank
Bagi Anda yang penasaran dan belum tahu kapan tanggal potongan biaya administrasi bank. Pada kesempatan kali ini bankiir.id akan sampaikan informasi tanggal potongan biaya administrasi dari semua bank yang ada di Indonesia seperti BCA, BRI, BNI, Mandiri dan bank lainnya.
1. Tanggal Potongan Biaya Administrasi Bank BCA
Untuk nasabah bank BCA yang memiliki rekening tahapan BCA nantinya akan dikenakan potongan bulanan sesuai jenis kartu digunakan. Seperti misalnya kartu ATM Mastercard Blue Rp 15.000, Gold Rp 17.000 dan Platinum Rp 20.000. Sedangkan jenis kartu ATM BCA GPN dikenai biaya admin lebih rendah Rp 1.000.
Lalu biaya admin BCA setiap tanggal berapa? Mengenai hal itu, pihak BCA tidak menjelaskan kapan tanggal potongan akan yang dilakukan setiap bulannya. Namun secara umum pendebetan otomatis biaya admin BCA akan dilakukan pada tanggal 17 – 21 atau di minggu-minggu ketiga setiap bulannya.
Jika Anda ingin mengetahui atau melihat potongan bulanan BCA kapan dilakukan, maka Anda bisa melakukan cara melihat potongan admin BCA di m-Banking. Dengan begitu, akan tertera jelas mengenai tanggal potongan yang dilakukan oleh pihak bank BCA.
2. Tanggal Potongan Biaya Admin Bank BRI
Sedangkan untuk para nasabah bank BRI yang bertanya kapan tanggal potongan biaya administrasi kapan di debat? Nantinya pihak BRI melakukan potongan biaya admin tergantung dengan jenis rekening tabungan BRI apa yang dimiliki, karena antara BRI Simpedes atau BRI BritAma berbeda satu sama lain.
Untuk potongan admin tabungan Simpedes, pihak BRI akan otomatis melakukan potongan di tanggal 15 atau 16 di setiap bulannya. Namun untuk tabungan BritAma tanggal potongan admin akan dilakukan pada tanggal 20 di setiap bulannya.
Itu tandanya potongan biaya admin tabungan dan ATM bank BRI bukan dilakukan pada akhir bulan, melainkan di minggu kedua dan ketiga. Bagi nasabah BRI yang bertanya kenapa ada potongan saldo di tanggal tersebut maka itu merupakan potongan biaya admin.
3. Tanggal Potongan Biaya Admin Bank BNI
Kemudian untuk nasabah BNI yang bertanya kapan tanggal potongan biaya administrasi bulanannya? Pihak BNI memberlakukan potongan biaya admin kartu ATM dan rekening secara terpisah, namun dilakukan pada tanggal yang sama.
Untuk jenis rekening BNI Taplus akan dikenakan biaya admin rekening sebesar Rp 11.000. Sedangkan untuk biaya admin kartu ATM Silver Rp 4.000, Gold Rp 7.500 dan Platinum Rp 10.000. Nantinya tanggal potongan akan dilakukan pada minggu ketiga atau keempat di setiap bulannya.
4. Tanggal Potongan Biaya Admin Bank Mandiri
Lalu bagi nasabah bank Mandiri, tanggal potongan biaya admin rekening tabungan dan kartu ATM kapan? Apakah sama dengan tanggal potongan biaya admin dari bank di atas? Untuk potongan bulanan bank Mandiri akan dilakukan di akhir minggu ketiga.
Lebih tepatnya diantara tanggal 23 setiap bulan dengan besaran biaya admin yang beragam. Mulai dari potongan biaya admin sebesar Rp 4.500 – Rp 8.500 tergantung dengan jenis tabungan atau jenis kartu ATM apa yang digunakan.
5. Tanggal Potongan Biaya Admin Bank Lainnya
Terkait tanggal potongan bank lain apakah dilakukan sama di tanggal-tanggal tersebut? Mengenai hal itu potongan juga akan dilakukan pada tanggal-tanggal yang sama atau dikisaran minggu ketiga dan keempat. Namun catatan, bisa saja tanggal potongan berubah sesuai ketentuan pihak bank.
Namun secara umum potongan biaya admin akan dilakukan di tanggal-tanggal dan mendekati akhir bulan. Jadi pastikan saldo di dalam rekening bank Anda harus ada guna melakukan pembayaran biaya admin bulanan rekening bank yang digunakan.
Akhir Kata
Demikian kiranya pembahasan terkait tanggal potongan biaya administrasi bank yang dapat bankiir.id sajikan. Dengan adanya pembahasan tanggal potongan bank di atas semoga bisa bermanfaat, terutama bagi nasabah bank yang mempertanyakan kapan waktu potongan dilakukan pihak bank.